PENYULUHAN ROKOK & NARKOBA DI SMP N 4 SIAK HULU

https://doi.org/10.25311/prosiding.Vol1.Iss2.80

Authors

  • Cecen Suci Hakameri STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Nia Septia Lisa STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Nurul Latifa STIKes Hang Tuah Pekanbaru

Keywords:

Rokok, Siswa SMP N 4 Siak Hulu

Abstract

Rokok merupakan zat adiktif yang bila digunakan dapat mengakibatkan bahaya kesehatan bagi individu dan masyarakat. Narkoba merupakan zat kimia yang dapat mengubah keadaan psikologi seperti perasaan, pikiran, suasana hati serta perilaku jika masuk ke dalam tubuh manusia baik dengan cara dimakan, diminum, dihirup, suntik, intravena, dan lain sebagainya. Penyuluhan diberikan kepada siswa SMP N 4 Siak Hulu. Remaja merupakan sasaran yang rentan terpengaruh terhadap hal-hal baru, termasuk pengaruh rokok dan narkoba, maka dari itu remaja di SMP 4 Siak hulu diberikan penyuluhan mengenai rokok dan narkoba, sehingga mereka dapat memahami bahaya serta akibat yang dapat ditimbulkan dengan mengkonsumsi rok dan narkoba.  Pada saat proses penyuluhan  siswa cukup aktif dan bersemangat mengikuti proses penyuluhan yang diberikan.  Kemudian dilakukan pre test dan post tes, pada saat pre test masih banyak pertanyaan yang belum bisa terjawab oleh siswa, namun pada saat post test mereka mampu menjawab pertanyaan sebelumnya. Sehingga disimpulkan  bahwa siswa menerima dan memahami informasi yang diberikan dengan baik.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-04-29

How to Cite

Suci Hakameri, C., Septia Lisa, N., & Latifa, N. (2021). PENYULUHAN ROKOK & NARKOBA DI SMP N 4 SIAK HULU. Prosiding Hang Tuah Pekanbaru, 1(2), 34–38. https://doi.org/10.25311/prosiding.Vol1.Iss2.80