EFEKTIFITAS SENAM HAMIL TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI KLINIK PRATAMA ARRABIH PEKANBARU
https://doi.org/10.25311/prosiding.Vol1.Iss1.11
Keywords:
Efektifitas, senam hamil, Kualitas TidurAbstract
Sulit tidur pada ibu hamil ini biasanya dapat terjadi mulai pada pertengahan masa kehamilan
sampai akhir kehamilan. Sulit tidur dapat disebabkan oleh perubahan fisik yaitu pembesaran uterus.
Di samping itu sulit tidur dapat juga disebabkan perubahan psikologis misalnya perasaan takut,
gelisah atau khawatir karena menghadapi kelahiran. Akibat dari kurang baiknya kualitas tidur bisa
berisiko terhadap kehamilan dan saat proses melahirkan (Rahayu & Hastuti, 2019). Adapun peran
bidan dalam membantu ibu mengurangi keluhan sulit tidur yaitu dengan menyarankan untuk
mencari posisi tidur yang nyaman, atau ibu hamil juga bisa mengatasi sulit tidur dengan
olahraga.Olahraga yang diperuntukkan bagi ibu hamil adalah olahraga yang aman bagi
kehamilannya. Jenis olahraga yang paling sesuai untuk ibu hamil adalah senam hamil (Mediarti et
al., 2014).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektif Senam Hamil Terhadap Kualitas Tidur
pada Ibu Hamil Trimester III di Klinik Pratama Arrabih Pekanbaru.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain Quasi Eksperimen dengan
menggunakan pretest dan posttest untuk mengetahui bagaimana hubungan Senam Hamil Terhadap
Kualitas Tidur yang hasil ukurnya dilakukan sebelum dan setelah dilakukan senam hamil.
Hasil penelitian didapatkan ada hubungan senam hamil terhadap kualitas tidur ibu dan hasil
uji statistik menunjukkan besar korelasi antara kedua variabel adalah 0,000 artinya korelasi sangat
signifikan karena mendekati 1 yaitu Ï value adalah 0,000 < 0,05.